DPRD  

Sekertaris Komisi V DPRD Lampung, Elly Wahyuni Bawa Kepentingan Masyarakat Ke Gedung Legislator 

Ratusan Warga Desa Kota Dalom, Kecamatan Way Lima, Kabupaten Pesawaran, menyimak pemaparan ‘Trobosan’ Presiden RI, Prabowo Subianto, yang disampaikan Sekertaris Komisi V DPRD Lampung, Elly Wahyuni saat menggelar kunjungan kerja Reses menyerap aspirasi masyarakat, 15 November 2024.

 

“Pak Prabowo Menjadi Presiden RI belum 40 hari sudah melakukan gebrakan-gebrakan di antaranya Membasmi Korupsi, Memberi Makan Gratis, Menghapus hutang-hutang UMKM dan Pinjol, serta memberantas Judi Online, Mengingkatkan swasembada Pangan, ini janjinya Pak Prabowo “Sebelum saya meninggal, saya ingin melihat Masyarakat Indonesia Sejahtera,” ujar Elly Wahyuni.

 

Lanjut Elly, DPRD Provinsi Lampung dan Pemerintah Pusat yang dikomandoi Prabowo-Gibran sejalan ingin memajukan Indonesia khususnya di Lampung.

 

Kendati begitu, kegiatan kunjungan kerja Reses untuk menyerap aspirasi masyarakat bakal dimanfaatkanya secara maksimal untuk menampung keluhan warga.

 

“Kunjungan kerja Reses untuk menyerap aspirasi masyarakat sebagai wadah, saya (DPRD Lampung,red) untuk menampung keluhan masyarakat seperti pelayanan publik, infrakstruktur dan soal pertanian,” ungkapnya.

 

Setelah menyerap aspirasi masyarakat, sambung wanita Akrab disapa Bunda Elly. Pihaknya bakal melakukan komunikasi dan koordinasi dengan instansi terkait agar hal tersebut dapat menuai jalan keluar,” ungkapnya.

 

Kendati memperjuangkan, dia berharap agar masyarakat dapat mendukung program unggulan Pemerintah Pusat dan DPRD Lampung untuk kepentingan masyarakat luas. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *